Pasangan Pemburu Hantu Dari Amerika Serikat

Duniamisteri666 - Bagi masyarakat Indonesia mungkin terdengar asing jika mendengar kedua sosok ini, namun tidak demikian terhadap masyarakat Amerika Serikat. Pasangan ini yang bernama Edward Warren Miney dan Lorraine Rita Warren adalah melupakan sosok legendaris sebagai pemburu hantu di Amerika Serikat.
Edward atau panggilan akrab Ed adalah veteran peran dunia kedua dan mantan polisi yang memutuskan alih profesi sebagai demonologist, penulis dan dosen. Ed dibantu oleh istrinya, Lorraine yang memiliki kemampuan meramal (indera keenam).
Pasangan suami istri ini setidaknya telah menangani 10 ribu kasus yang berkaitan dengan dunia supranatural sepanjang karier mereka. Ribuan kisah terkait gangguan makhluk gaib tersebut dituangkan dalam sejumlah buku yang mereka tulis. Berikut ini adalah kutipan Wikipedia mengenai 5 kasus paling populer yang pernah ditangani oleh Ed dan Lorraine.
Baca Juga :
- Enam kisah Hantu Menuntut Balas dari Berbagai Dunia
- Cara Mengambil Foto Hantu, Mau Mencoba?
- Tiga Kisah Mitologi Irlandia dalam Sejarah
01. Amityville House
Psangan ini semakin terkenal setelah menangani kasus Amityville House yang menimpa pasangan George dan Kathy Lutz. Keluarga Lutz mengklaim kerap dihantui oleh berbagai aktifitas supranatural kala menghuni rumah ituEd dan Lorraine dikabarkan berhasil mengusir roh jahat yang menguasai rumah tersebut. Tapi hal itu ditepis oleh penulis The Amityville Horror Conspiracy, Stephen dan Roxanne Kaplan yang menyatakan kasus ini hanya sebuah tipuan belaka.
Namun kepada The Express-Times, Lorraine tanpa ragu menyatakan jika gangguan di Amityville adalah nyata dan bukan tipuan. Kisah Amityville sendiri sudah dibukukan dan diangkat ke layar lebar pada 1979 dan 2005 dengan judul yang sama.
02. Pembunuhan Majikan Alan Bono pada 1981
Kisah ini bermula pada tahun 1981, Arne Johnson dituduh sebagai pelaku pembunuhan majikannya, Alan Bono. Dalam persidangan, Arne Johnson mengatakan dirinya sedang kerasukan setan saat peristiwa ini terjadi dan memohon tidak dihukum, tapi permohonannya ditolak.Sebelum terjadi pembunuhan itu, Ed dan Lorraine pernah diminta bantuan oleh adik dari Johnson untuk menyembuhkan sang kakak yang kerap mengalami kerasukan setan. Dan Lorraien membenarkan jika Arne Johnson telah dirasuki setan.
03. Manusia Serigala - Werewolf
Pasangan ini juga mengatakan pernah mengusir manusia srigala (werewolf) dari tubuh Bill Ramsey pada tahun 1983. Kasus bermula ketika Ramsey digigit oleh suatu makhluk dan dipercaya bisa menjelma menjadi serigala.Kasus tersebut ditulis oleh Ed dalam buku berjudul Werewolf: A True Story of Possession Demonic pada tahun 1991. Sayang tidak ada dokumentasi berupa foto atau video terkait kasus ini. Hal tersebut membuat banyak yang meragukan kebenaran kisah ini.
Baca Juga :
- Enam kisah Hantu Menuntut Balas dari Berbagai Dunia
- Cara Mengambil Foto Hantu, Mau Mencoba?
- Tiga Kisah Mitologi Irlandia dalam Sejarah
0 Response to "Pasangan Pemburu Hantu Dari Amerika Serikat"
Post a comment